Selasa, 05 Juli 2011

Akreditasi Prodi S1 Sistem Komputer dan S1 Teknik Elektro Institut Teknologi Telkom


Dalam rangka pelaksanaan akreditasi Program Studi S1 Sistem Komputer dan Program Studi S1 Teknik Elektro, Fakultas Elektro dan Komunikasi Institut Teknologi Telkom (IT Telkom) menerima kunjungan asesmen dari Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi (BAN-PT ), Senin (4/7). Proses asesmen S1 Sistem Komputer berlangsung lancar di Ruang Rapat Gedung D lantai 1  IT Telkom, sedangkan  asesmen program studi S1 Teknik Elektro berlangsung di gedung C lantai 2 IT  Telkom.
Asesmen dimulai pukul 08.00, oleh Prof.Dr. Aniati Murni, M.Sc, Dr. Sri Hartati, M.Sc, Prof. Dr.Lanny W P, MM, dan Prof. Dr. Ir. Sardy.
Sebelum pembahasan borang program studi oleh asesor, Dekan Fakultas  Elektro dan Komunikasi, Achmad Ali Muayyadi, Ir.,MSc.,PhD menyampaikan presentasinya  terkait strategi  fakultas Elektro dan Komunikasi dalam meningkatkan  kualitas proses pembelajaran di IT Telkom.
“Strategi dirumuskan dalam bentuk kebijakan yang bertumpu pada  transformasi organisasi, transformasi mutu dan transformasi pengetahuan,”
Strategi itu, jelasnya, tertuang dalam program strategis periode 2009-2013. Di antaranya  dengan membangun gedung learning centerdan laboratorium, pengembangan kurikulum dan layanan akademik, pembentukan  Bandung Techno Park, pengembangan sistem penjaminan mutu. Pun, melakukan  upaya peningkatan kualifikasi dan kompetensi dosen. Serta  berupaya meningkatkan  program  hibah penelitian eksternal dan kerjasama  penelitian.
Akreditasi  menjadi bagian penting dalam perguruan tinggi untuk  mencerminkan  mutu program studinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Laman

Cari Blog Ini